Pages

Minggu, 28 Oktober 2018

JUARA 1 LKS AUTOCAD BUILDING PROV. JAWA TENGAH TH 2018




Selamat untuk ananda C. Asettosayenudin Alkamil kelas XII TGB 2 SMK N 2 Kendal atas prestasinya dalam Lomba LKS AUTOCAD BUILDING tingkat Jawa Tengah yang berlangsung di SMK N 3 Semarang pada anggal 26 sd 27 Oktober 2018. semoga bisa menjadi penyemangat untuk adik-adik kelas ... 

Senin, 22 Oktober 2018

ULANGAN YANG MENYENANGKAN DENGAN PLIKERS



Saat sekarang ini masih banyak kita jumpai sistem pembelajaran yang masih konvensional baik dari model pembelajarannya ataupun dalam hal media pembelajarannya. Mungkin hal ini terjadi dikarenakan kurang pahamnya guru tentang kemajuan teknologi. Padahal di luar sana sudah banyak para pendidik sudah memanfaatkan kemajuan teknologi dalam hal pendidikan.
Guru sebagai tenaga pendidikan kadang merasa enggan dalam hal evaluasi pembelajaran di karenakan selain menuntut waktu pengerjaan yang lama , pekerjaan mengoreksi hasil ulangan harian membutuhkan tenaga ekstra dalam hal ketelitian saat mengoreksi hasil ulangan harian.  Ini menjadikan kegiatan evaluasi menjadi kegiatan yang paling berat bagi guru pengajarnya. Sedangkan dari  sisi peserta didik, ulangan harian menjadi momok dan menjadi hal yang paling tidak disukai karena ulangan harian cenderung dianggap horor karna peserta didik harus mengerjakan soal dengan suasana yang sangat hening dan tegang.
Kesulitan yang dihadapi oleh para pendidik adalah bagaimana cara menyajikan sistem penilaian yang efektif, murah dan akurat terhadap peserta didik guna penyajian hasil penilaian untuk memetakan kemampuan peserta didik dalam penyerapan hasil belajar yang dilakukan sehingga target pembelajaran dalam kelas bisa di selesaikan dalam tepat waktu.
Kalau dilihat dalam dunia pendidikan di era milenial sekarang ini banyak dipengaruhi oleh kemajuan teknologi dan informasi. Baik dalam proses belajar mengajar sampai dengan proses penilaian. Dalam proses pelaksanaannya sering memanfaatkan alat bantu dalam pelaksanaannya. Hand Phone (HP)  merupakan salah satu alat komunikasi yang berkembang sangat pesat,  baik dari sisi hardware ataupun softwarenya. Hal ini menjadikan HP merupakan peralatan yang paling strategis untuk dijadikan alat bantu dalam dunia pendidikan. Dikarenakan selain murah HP sangat bisa menyesuaikan dengan perkembangan jaman. Karna itu bukan hal yang baru lagi apabila di dalam kelas guru sering memanfaatkan HP sebagai alat bantu media pembelajaran
Plikers merupakan aplikasi HP berbasis android yang berfungsi sebagai media mengelola evaluasi dalam kelas, dari memasukkan soal sampai dengan pemindai jawaban yang sekaligus menyajikan analisis hasil tes secara cepat, akurat, mudah dan menyenangkan. Dengan memanfaatkan gambar yang beragam sebagai media barkot pemindai jawaban peserta didik menjadikan sistem ini sulit bagi peserta didik untuk saling bertukar jawaban antar peserta didik.
Dalam menjalankan program plikers ini selain menggunakan HP dibutuhkan perangkat lain yaitu laptop sebagai media memasukkan soal dan LCD sebagai media penayang soal. HP disini berfungsi sebagai remote sekaligus sebagai pemindai jawaban peserta didik yang nantikan akan langsung masuk ke database plikers  dalam akun kita yang nantinya setelah kegiatan evaluasi selesai siswa bisa langsung melihat hasil ulangan yang telah dilakukan dan bisa sebagai laporan keterserapan pembelajaran dalam kelas. 
Dari pengalaman yang sudah penulis lakukan penilaian ulangan harian dengan menggunakan aplikasi plikers ini suasana ulangan harian menjadi sangat menyenangkan, siswa sangat antusias dalam menjawab pertanyaan yang ditayangkan oleh guru dan serasa bersemangat dalam menjalankan kegiatan ulangan harian.
Oleh karna itu pantaslah kalau aplikasi plikers ini dijadikan rujukan bagi guru-guru dalam menjalankan kegiatan evaluasi pembelajaran di kelas. Karna selaian murah, cepat dan akurat penggunaan aplikasi ini bisa memberi pengalaman baru bagi peserta didik kita dalam menjalankan kegitan evaluasi pembelajaran yang menyenangkan.

TUGAS TERSTRUKTUR APLPG




Selamat siang Bapak Ibu DPIB, kali ini saya akan memposting terkait dengan contoh tugas terstruktur untuk mata pelajaran APLPG. semoga bisa membantu bapak ibu guru DPIB khususnya yang mengajar mata pelajaran APLPG .

1. Tugas Terstruktur APLPG semester 3 (DOWNLOAD)
2. Tugas Terstruktur APLPG semester 4 (DOWNLOAD)
3. Tugas Terstruktur APLPG semester 5 (DOWNLOAD)
4. Tugas Terstruktur APLPG semester 6 (DOWNLOAD)